Breaking News

Rekomendasi Printer Canon

10 Wifi Printer Canon Harga Terjangkau, Mulai 1 Jutaan

Wifi printer Canon merupakan merek mesin cetak anti ribet. Pasalnya pengguna tidak harus menghubungkan antara perangkat dengan printer memakai kabel saat hendak mencetak. Cukup mensinkronisasi keduanya saja.

Kali ini pembahasan akan lebih terfokus pada salah satu merek saja. Wifi printer Canon bisa Anda dapatkan hanya mulai dari dari harga 1 jutaan saja. Terjangkau sekali bukan?

Cocok untuk menunjang kebutuhan hardfile dalam menyelesaikan pekerjaan atau tugas sekolah hingga kuliah. Berikut adalah beberapa daftar printer Canon wifi yang recomended untuk Anda pilih.

Daftar dan Spesifikasi Wifi Printer Canon Mulai 1 Jutaan

Meski dengan harga terjangkau namun tentunya kualitas merek dari Canon tidak bisa disepelekan begitu saja. Canon adalah salah satu perusahaan teknologi elektronik terbesar yang terkenal dengan kualitasnya.

Nah, berikut ini adalah beberapa daftar produk wifi printer Canon dan spesifikasi detailnya.

1. Printer Canon G3010

Kemampuan pada printer Canon ini cukup bagus. Memiliki berbagai fitur yang menawarkan kecepatan mencetak 8,8 ipm pada tinta hitamnya. Sedangkan untuk tinta warna memiliki kecepatan mencapai 5 ipm.

Terkait dengan kualitas gambarnya tidak perlu pengguna ragukan. Memiliki resolusi warna yang tidak main-main dengan maksimal 4800 x 1200 dpi. Menjadi salah satu yang terbaik dari kelasnya.

Harganya juga terjangkau hanya sekitar 1,6 jutaan rupiah saja dan sudah lengkap dengan tinta model infus yang mudah dilepas. Berikut ini spesifikasi detailnya.

  1. Mampu mencetak ukuran media A4, A5, B5, Letter, Legal, 4 x 6, 5 x 7, 8 x 10, Amplop, kotak (5 x 5), dan kartu;
  2. Metode scan menggunakan contact image sensor;
  3. Memiliki kecepatan salinan 24 detik/3,5 ipm.

2. Canon Pixma E4270

Merupakan printer yang praktis dan ringkas dengan auto document feeder. Sehingga mampu membaca ketersediaan kertas dan melakukan cetak secara otomatis.

Memiliki kemampuan untuk menghasilkan 400 halaman dengan satu kali isi ulang memakai kapasitas tinta berukuran tinggi. Fiturnya bisa melakukan cetak, pindai, salin, dan faksimile.

Terkait dengan kecepatan standar pencetakan adalah 8,5 ipm untuk tinta hitam menggunakan standar A4. Sedangkan untuk cetak warna dengan kecepatan 4,4 ipm. USB 2.0 memiliki kecepatan tinggi, nirkabel langsung, airprint, dan mopria.

Mengenai volume cetak mampu melakukan hingga 50 sampai dengan 200 halaman. Harga dari wifi Printer Canon Pixma E4270 adalah sekitar 1,8 jutaan rupiah.

3. Printer Canon Pixma TR4570S

Lengkap dengan fitur cetak via wifi yang membuat printer tersebut menjadi lebih ringkas dan praktis. Berbagai fitur modernnya seperti Audio Document Feeder (ADF) bisa menjadi salah satu solusi untuk scan dan copy file.

Bahkan bisa sekaligus menggunakan ukuran F4. Terkait dengan kecepatan cetaknya, Pixma TR4570S bisa melakukan dalam waktu 8,5 ipm untuk tinta hitam. Sedangkan tinta warna bisa mencapai 4,4 ipm.

Resolusinya sekitar 4.800 x 1.200 dpi dan tetesan tinta yakni 2 pl (menit) menggunakan jenis cartridge PG745S, CL-746S. Selain itu bisa juga untuk melakukan pemindaian data dengan metode Sensor Gambar Kontak.

4. Printer Canon Pixma G3020

Salah satu kemampuan yang perlu diandalkan dari printer Canon Pixma G3020 adalah bisa mencetak dokumen dalam volume yang tinggi. Selain itu juga dibekali oleh berbagai fitur percetakan nirkabel. Sehingga dalam pemakaian menjadi lebih praktis dan tidak membuat berantakan.

Beberapa fitur andalannya bisa untuk scan, copy, dan printer dengan hasil yang bagus. Terkait dengan kecepatan dari printer yakni mencapai 9,1 ipm hitam dan untuk warna adalah 5,0 ipm.

Kami merekomendasikan volume cetak saat menggunakan printer ini yakni sekitar 150 sampai dengan 1.500 halaman. Terkait dengan harga printer Pixma G3020 yakni sekitar 2 jutaan rupiah saja. Harga terjangkau dengan kualitas yang mumpuni.

5. Wifi Printer Canon Pixma TS5370

Hadir dengan memberikan warna baru dalam mencetak dokumen dengan lebih baik. Lengkap dengan fitur wireless printing yang membuat proses pencetakan menjadi lebih praktis. Tidak ribet dengan kabel-kabel panjang.

Auto duplex printing sebagai kapasitas tray kertas yang cukup banyak yaitu sekitar 200 lembar. Tentunya hal tersebut menjadi suatu solusi bagi kaum generasi milenial masa kini yang memerlukan banyak pencetakan.

Bisa melakukan pencetakan langsung secara bolak balik sehingga lebih menghemat waktu dan sumber daya. Layar tampilannya juga menggunakan teknologi OLED yang sangat kontras untuk proses pengoperasian.

Dibekali dengan kemampuan kecepatan cetak standar ISO (A4) hingga 15 ipm untuk warna hitam. Sedangkan untuk warna lainnya memiliki kecepatan 10 ipm. Berbagai fitur tersebut hanya dibanderol dengan harga sekitar 2,2 jutaan rupiah saja.

6. Canon Pixma iP7270

Merupakan salah satu printer yang memiliki fungsi tunggal dan memberikan dukungan terhadap koneksi wifi pada Canon. Supaya bisa mendapatkan fungsi secara lebih maksimal maka pengguna bisa mencoba mengkoneksikan printer dengan wifi dari banyak pengguna.

Yang mana jaringan tersebut bisa sesuai dengan sistem autentikasi nirkabel. Seperti Windows Connect Now, dan Wifi Protected Setup. Hal tersebut bisa melakukan pengaturan lewat nirkabel maupun wifi dengan lebih intuitif.

Menariknya printer ini menyediakan dua penampungan kertas yang memiliki ukuran berbeda. Harga dari printer tersebut adalah sekitar 1,6 jutaan rupiah saja.

7. Canon Pixma E460

Harganya cukup terjangkau yakni dibanderol dengan harga sekitar 1,2 jutaan rupiah saja. Merupakan salah satu printer wireless wifi terbaik dari merek Canon yang bisa pengguna pilih.

Meski dengan harga terjangkau, namun teknologi pada printer jenis tersebut merupakan yang terbaru. Kelebihan lainnya adalah bisa digunakan sebagai AP atau titik akses.

Yang mana fitur Access Point pada Canon Pixma E460 ini bisa menjadi AP sekaligus bekerja sebagai hotspot tanpa perlu terhubung dengan jaringan internet.

8. Printer Canon Pixma E560

Merupakan salah satu jenis printer merek Canon yang berharga sekitar 1,7 juta rupiah saja. Memiliki tinta yang cukup efisien dan hadir melalui koneksi LAN nirkabel.

Printer ini juga bisa melakukan scan data tanpa bantuan kabel USB. Sehingga pengguna bisa melakukan pemindaian hanya memakai smartphone atau tablet saja dalam mencetak gambar atau dokumen. Bahkan tersedia dalam berbagai jenis perangkat seperti Android dan iOS.

9. Canon Pixma Mx922

Harga dari wifi printer Canon Pixma Mx922 sedikit lebih mahal daripada kawan-kawannya, yaitu sekitar 2,2 jutaan rupiah. Namun terkait dengan fungsinya cukup multiguna sekali.

Menggunakan teknologi wireless yang saat ini cukup diperlukan dalam beberapa hal. Pasalnya mencetak dokumen tanpa kabel akan menjadi lebih praktis dan tidak ribet.

Penggunaan printer tersebut juga cukup kompatibel dengan berbagai merek perangkat. Seperti iPod touch, iPad, hingga iPhone. Tentunya hal ini cocok sekali untuk menunjang pekerjaan seperti administrasi kantor dan sebagainya.

10. Canon Pixma G3000

Menggunakan tangki tinta printer yang bisa pengguna isi ulang dengan printer all in one nirkabel. Serta dirancang untuk berbagai proses pencetakan dengan jumlah besar namun menggunakan biaya operasional yang rendah.

Untuk harga dari printer tersebut dibanderol dengan harga sekitar 3 jutaan rupiah saja. Melalui konektivitas LAN nirkabel internal memungkinkan para pengguna melakukan pencetakan secara nirkabel lewat berbagai perangkat saja.

Demikian beberapa informasi terkait dengan daftar rekomendasi wifi printer Canon yang bisa Anda pilih. Ingin informasi seputar teknologi yang lainnya? Kunjungi situs Diginews.id dan dapatkan informasinya secara gratis dari perangkat Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *