Breaking News

Dunia Digital dan Fisik

Mengaburkan Batas antara Dunia Digital dan Fisik

Perkembangan zaman menyatukan dunia digital dan fisik yang seakan tidak lagi ada batasan. Hampir setiap manusia menggunakan teknologi. Segala kegiatan di kehidupan sehari-hari juga dirancang secara daring.

Transformasi teknologi digital tanpa disadari sudah menjadi sebuah kebiasaan umum. Selain memudahkan tampaknya pergeseran tersebut menjadikan sebuah tantangan tersendiri bagi beberapa bidang.

Apa Itu Dunia Digital dan Fisik?

Dunia digital merupakan suatu gambaran yang berkaitan erat antara kehidupan nyata dengan teknologi dan perangkatnya. Dunia digital menjadi wadah manusia melakukan kegiatan secara daring.

Sementara itu dunia fisik merupakan kehidupan yang sedang kita jalani saat ini. Perkembangan teknologi memberikan pengaruh hampir di setiap lini kehidupan manusia. Salah satunya memangkas batas antara dunia digital dan fisik.

Mengenal Lebih Jauh Terkait Transformasi Digital

Transformasi digital menjadi gerbang utama menuju dunia teknologi agar tetap survive seiring perkembangan yang terjadi. Prosesnya dengan mengintegrasikan teknologi digital dalam berbagai bidang.

Lanskap teknologi yang terus berubah dan berkembang, menjadikan banyak lini harus cepat beradaptasi. Hal tersebut menjadi strategi yang bagus jika ingin mengimbangi perkembangan teknologi.

Dunia bisnis menjadi salah satu lini garda depan yang perlu sekali untuk memulai transformasi digital. Mulai dari membangun solusi digital seperti penggunaan aplikasi dan situs, melakukan pergeseran infrastruktur seperti pemakaian cloud computing, dan masih banyak lagi lainnya.

Tujuan Transformasi Digital

Memajukan perekonomian masyarakat merupakan salah satu tujuan utama transformasi digital. Yang pada akhirnya berimbas pada semua lini. Beberapa tujuan transformasi digital berikut bisa jadi pedoman dalam menghadapi perkembangan teknologi yang terus melesat.

1. Pengalaman yang Baik

Memberikan pengalaman yang baik bagi user merupakan salah satu tujuan transformasi digital. Misalkan memberikan layanan yang unik, mudah, efektif, dan efisien. Sehingga user bisa merasakan kepuasan dari apa yang diterima.

2. Efisiensi dan Produktivitas

Tujuan transformasi digital selanjutnya adalah untuk produktivitas dan efisiensi dalam berbagai lini. Proses pekerjaan akan semakin cepat dan mudah.

3. Efektivitas Suatu Bidang

Secara umum tujuan peralihan teknologi tidak lain adalah untuk efektivitas suatu bidang. Misalnya dalam bidang bisnis, transformasi digital akan membantu mempercepat dan memudahkan proses. Sehingga biaya juga bisa ditekan seminimalisir mungkin.

Mengaburkan Batas Dunia Digital dan Fisik Berkat Teknologi

Penggunaan teknologi khususnya internet yang menyeluruh dan terus berkelanjutan semakin membuka gerbang batas teknologi dan dunia nyata. Hampir setiap orang merasakan segala hal semakin decat berkat teknologi.

Modernisasi dunia semakin menunjukkan masa depan virtual yang nyata. Internet of Things (IoT), Metaverse, Artificial Intelligence (AI) menjadi beberapa contoh nyata bahwa dunia digital dan fisik hampir menyatu.

Misalnya IoT, konsep yang berfokus pada integrasi antara dunia digital dan objek fisik. Kemampuan dalam berkomunikasi, melakukan aksi, dan memberikan informasi bisa dilakukan secara mandiri lewat koneksi internet.

Konsep penghubung selanjutnya adalah teknologi AI yang saat ini hampir semua merasakan dampaknya. Baik dari sisi positif maupun negatif. Berkat AI semua hal terasa seperti nyata, dunia diisi oleh robot-robot canggih yang serba cepat.

Banyak bidang membuat manusia tergantikan oleh AI jika tidak turut melakukan penyeimbangan perubahan. Persaingan turut terjadi antara mesin dan manusia. Teknologi memang semakin mengaburkan batas antara dunia nyata dan virtual.

Pemanfaatan Internet of Things (IoT) dan Artificial Intelligence (AI), Gerbang Menuju Dunia Digital

IoT dan AI menjadi bagian dari teknologi yang bisa membawa para penggunanya mendapatkan pengalaman baru yang unik. Kedua teknologi tersebut akan mengantarkan manusia ke masa depan baru, yakni menyatunya dunia digital dan fisik.

Hal ini dimulai dari semakin banyaknya perusahaan yang ingin mulai merubah bisnisnya dengan teknologi. Tujuannya untuk mengembangkan bisnis secara sistematis dan berkelanjutan.

1. Artificial Intelligence (AI)

Kecerdasan buatan atau sering disebut dengan AI dibuat untuk menyerupai kepandaian manusia. Meski sampai sejauh ini belum sepenuhnya bisa sepandai manusia. Pasalnya AI dalam pengoperasiannya masih membutuhkan manusia.

AI diciptakan untuk melakukan beberapa tugas dan fungsinya. Seperti memudahkan pekerjaan manusia, meminimalisir kesalahan, dan otomatisasi pekerjaan sehingga lebih cepat dan efisien.

Selain memberikan manfaat, hal tersebut ternyata juga menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi manusia. Jika masa depan AI semakin berkembang, bukan tidak mungkin jika banyak sekali profesi manusia tergantikan oleh AI.

Karenanya jika ingin menyeimbangi teknologi, manusia perlu bekerja cerdas dan cepat. Tidak menjadikan AI sebagai musuh, melainkan sebagai alat untuk membantu memudahkan pekerjaan. Berikut beberapa contoh penerapan AI.

  1. Rekomendasi belanja online;
  2. Asisten virtual;
  3. Face ID;
  4. Media sosial;
  5. Fitur pemeriksaan ejaan;
  6. Chat GPT, sistem kecerdasan yang dibuat untuk berinteraksi dalam percakapan berbasis teks;
  7. Search engine;
  8. Aplikasi transportasi online;
  9. Virtual Reality (VR);
  10. Chatbot.

2. Internet of Things (IoT)

Teknologi Internet of Things (IoT) merupakan suatu konsep yang bisa mentransmisi data jaringan tanpa memakai perangkat komputer dan manusia. Sederhananya, IoT bisa menghubungkan objek fisik yang sering dipakai sehari-hari dengan internet.

Contoh pemanfaatan IoT dalam kehidupan sehari-hari sebagai berikut.

  1. Smart home dipakai untuk memantau penggunaan teknologi di rumah, kantor, toko, atau gedung lain dari jarak jauh;
  2. Memonitoring kualitas udara seperti memantau konsentrasi gas, kadar partikulat, dan suhu;
  3. Otomatisasi sistem yaitu proses produksi memakai tenaga mesin yang terintegrasi dengan sistem komputer.

Pemanfaatan IoT sebenarnya sama dengan teknologi lainnya, yakni sebagai upaya memudahkan. Sehingga efektivitas dan efisiensi tercipta dalam suatu pekerjaan.

Teknologi terus berkembang secara signifikan, membuat segala hal menjadi lebih praktis dan cepat. IoT dan AI sebagai salah satu contoh wujud teknologi yang menjembatani dunia digital dan fisik bersatu tanpa batas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *