Breaking News

MAXIFY MB5170

Printer Usaha Percetakan yang Paling Cocok

Printer usaha percetakan pada zaman kini semakin banyak variasinya, tidak harus mahal. Harga yang terjangkau dan berkualitas bisa untuk memulai bisnis percetakan hanya dari rumah saja. Bagaimana caranya?

Membeli mesin printer berkualitas bagus dan kapasitas besar memang harganya lumayan mahal. Hal tersebut tentu akan memberatkan bagi Anda yang memulai karir usaha percetakan dengan modal pas-pasan.

Namun, jangan khawatir semua masalah tetap ada solusinya. Peluang usaha percetakan tetap bisa Anda raih dan semoga bisa sukses. Bagaimana caranya? Begini tips memulai usaha percetakan dari hal paling sederhana.

Tips Memulai Usaha Percetakan

Eksistensi bisnis percetakan yang sampai saat ini masih berkembang, memang belum tergantikan oleh produk digital. Sehingga sampai saat ini masih masyarakat butuhkan. Bisnis ini berpotensi besar, mengingat permintaan pasar yang cukup banyak.

1. Tentukan Jenis Jasa yang Anda Sediakan

Ada berbagai jenis layanan percetakan, seperti cetak dokumen, stiker, brosur, undangan, dan banyak lagi. Untuk yang skala besar bisa mencetak banner yang tentunya memerlukan alat bernilai besar.

Jadi, jika modal pas-pasan tentunya pilih jasa yang mampu untuk usaha Anda layani. Misal untuk pemula bisa melayani jasa cetak undangan, brosur, dokumen, stiker, dan sebagainya.

2. Tentukan Pasar

Target pasar tentunya penting sekali dalam memulai bisnis apapun, tak terkecuali percetakan. Bahkan masing-masing bisnis percetakan punya pasarnya sendiri-sendiri. Sebab, tidak ada yang bisa menggarap semua pasar yang ada.

Penentuan layanan yang tersedia hingga berbagai peralatan yang mumpuni adalah faktor target market. Pasalnya saling berkaitan satu sama lainnya.

3. Persiapkan Peralatan Penting

Salah satu faktor penting memulai usaha percetakan yakni pada peralatannya. Apakah bisnis sudah menyiapkan peralatan yang tepat dan sesuai? Mengenal berbagai jenis mesin percetakan cukup penting, sebelum menentukan pilihan.

Printer menjadi salah satu alat yang tidak lepas dari bisnis percetakan. Alat cetak satu ini bisa beragam macamnya dan jenisnya. Beberapa memang cocok untuk usaha, jadi Anda bisa mencoba untuk memilih printer usaha percetakan.

4. Jangan Lupa untuk Mempromosikan Bisnismu

Membuat target pasar mengetahui bisnis milik Anda, bisa dengan melakukan promosi. Pastikan menggunakan teknik promosi yang pas dan tepat sasaran. Misal percetakan dokumen, berarti targetnya bisa mahasiswa, pelajar, dan rumahan lainnya.

Rekomendasi Printer untuk Percetakan

Printer usaha percetakan menjadi salah satu alat wajib yang kebanyakan percetakan punya. Semakin ke sini modelnya dan mereknya juga bervariasi. Berbagai perusahaan alat cetak memproduksi printer berkualitas bagus.

Salah satunya ialah produk dari Canon. Kami merekomendasikan produk merek Canon, karena hampir semua produknya tidak ada yang buruk. Nah, berikut ini adalah beberapa rekomendasi terkait printer usaha percetakan merek Canon yang sesuai.

1. Printer Canon PIXMA IP2770

Rekomendasi printer usaha percetakan yang bagus bisa memakai Canon PIXMA IP2770. Fungsinya cocok untuk melakukan proses pencetakan blanko undangan, undangan kertas jasmine, dan sebagainya.

Kecepatan printer juga melebihi rata-rata, lebih cepat daripada lainya. Sehingga, bisa membuat waktu lebih efektif dan tentunya efisien. Harganya juga cukup murah dan terjangkau, yakni sekitar 1 jutaan saja.

2. Printer Canon PIXMA MP237

Selanjutnya masih printer merek Canon, yakni PIXMA MP237. Seri PIXMA dari Canon memang recomended untuk menghasilkan warna cetakan yang bagus dan berkualitas. Sehingga cocok untuk mencetak foto hingga undangan.

Fiturnya juga ramah, sehingga mudah bagi pengguna untuk memakainya. Perawatan Canon PIXMA MP237 juga sangat mudah dan sederhana sekali, jadi tidak perlu ribet. Harganya di pasaran sekitar 1 jutaan.

3. Printer Canon imagePROGRAF PRO 1000

Printer cetak foto yang berkualitas bagus ini bisa melakukan cetak foto beresolusi sampai 4.800 x 2.400 dpi. Sehingga hasilnya lebih natural dan warna yang sesuai, sehingga cocok sekali bagi yang ingin buka usaha percetakan.

Canon sendiri merupakan salah satu perusahaan elektronik yang mampu menghasilkan produk berkualitas. Salah satunya printer berkualitas dengan hasil printing yang tidak meragukan.

4. Printer Canon SELPHY CP1200

Merupakan salah satu printer terbaik yang cocok untuk usaha percetakan. Ada tiga kelebihan dari printer ini yakni kecepatan, kemudahan, dan koneksinya yang menghasilkan cetakan maksimal.

Canon SELPHY CP1200, printer usaha percetakan portable berkualitas tinggi yang bisa jadi solusi terbaik. Seperti mencetak foto, pengguna tidak perlu menghubungkan dengan komputer. Pasalnya lewat Android saja sudah bisa.

Artinya bisa menggunakan peralatan seadanya untuk melakukan proses pencetakan. Harga dari CP1200 juga cukup murah, sekitar 1,3 jutaan di pasaran, mengingat berbagai fasilitasnya yang keren.

5. Printer Canon PIXMA G2020

Melirik dari informasi website resminya, seri PIXMA G2020 merupakan produk printer baru berharga 2 jutaan. Bisa untuk melakukan proses pencetakan dalam jumlah yang besar. Sehingga cocok bagi yang ingin memulai usaha dari printer.

Printer 3in1 yang cocok untuk melakukan biaya percetakan ringan dan tentunya dengan perawatan yang mudah. Pengguna bisa melakukan scan, print, hingga fotocopy ringan melalui alat ini.

Memiliki kecepatan cetak yang baik dengan standar ISO (A4). Untuk volume cetaknya yang perusahaan Canon rekomen yakni sekitar 150 sampai 1500 halaman.

6. Printer Canon PIXMA G670

Printer multifungsi yang kami rekomendasikan bagi Anda yang ingin memulai usaha cetak foto berkualitas. Pengguna bisa memakainya untuk melakukan pencetakan dalam jumlah besar. Misalnya untuk undangan skala besar.

Fungsi printer ini memang Canon tujukan untuk melakukan pencetakan foto partai besar. Selain untuk mencetak foto, bisa juga untuk melakukan scanning hingga fotocopy. Kecepatan cetaknya juga sesuai standar ISO (A4).

Memiliki fitur wireless yang bisa memudahkan pengguna untuk melakukan pencetakan tanpa komputer. Sehingga cukup lewat ponsel saja sudah bisa. Hasil cetakannya juga berkualitas seperti kelas studio.

Botol tinta dengan kapasitas yang banyak bisa mencetak foto hingga 3.800 foto berukuran 4R berkualitas. Dapat juga untuk melakukan pencetakan banner hingga ukuran 1200 meter. Harganya juga cukup murah, dengan fasilitas demikian cukup 5 jutaan.

7. Canon MAXIFY MB5170

Salah satu printer usaha percetakan merek Canon yang memiliki performa kecepatan bagus. Misalnya untuk usaha fotocopy kecil-kecilan bisa menggunakan printer merek Canon seri MAXIFY MB5170 ini.

Alat cetak ini memiliki kecepatan tinggi untuk melakukan tugas yang berat, dengan kapasitas cartridge besar. Maksimal mampu untuk mencetak (A4) sekitar 32,5 ppm mono/ 26,5 ppm warna.

Bisa pengguna pakai untuk melakukan print, scan, fotocopy, hingga pengiriman dan penerimaan fax. Pemindaian bisa untuk dua sisi ganda dengan mengintegrasikan dua fitur CIS. Harganya juga cukup murah untuk suatu bisnis, yakni sekitar 4 jutaan.

Demikianlah beberapa informasi terkait beberapa printer Canon yang bagus dan cocok untuk bisnis. Memulai bisnis percetakan bisa Anda lakukan cukup dari rumah saja. Dengan printer usaha percetakan merek Canon bisa bantu hasilkan cuan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *