Breaking News

Media Pemasaran Digital

5 Media Pemasaran Digital Marketer! Apa Saja Itu?

Tidak seperti dulu, saat ini media pemasaran digital sudah semakin menjamur di berbagai kalangan. Oleh karena itu, hal tersebut bisa mendatangkan peluang yang sangat besar bagi para pebisnis maupun pengusaha tentunya.

Dengan media digital para marketer tentunya akan memiliki peluang lebih luas untuk memasarkan sebuah produk ataupun jasa. Sehingga hal tersebut akan membuat Anda menghasilkan peluang terbaik untuk menempatkan diri di depan calon konsumen. Dan peluang tersebut juga memberikan nilai tambah dari penggunaan media digital saat ini!

5 Manfaat Media Pemasaran Digital

Pada dasarnya digital marketing merupakan salah satu usaha untuk menjalankan pemasaran produk dengan melalui bantuan teknologi. Sedangkan media adalah sebuah tempat yang bisa anda manfaatkan dalam penerapan digital marketing. Media pemasaran digital sendiri akan sangat diperlukan karena beberapa manfaat dibawah ini.

Meningkatkan Penjualan

Salah satu tujuan utama yang dicapai dari digital marketing ini tidak lain yaitu untuk mendongkrak tingkat penjualan suatu produk.

Memanfaatkan digital marketing tentunya akan membuat Anda jauh lebih efektif dan efisien dalam menjual sebuah produk maupun jasa. Tidak bisa dipungkiri bahwa ini adalah salah satu elemen terbaru yang pastinya akan membuat kita bersaing dengan kompetitor lebih cepat. Face to Face dengan kompetitor bisa langsung dirasakan ketika menggunakan metode digital marketing.

Area Pemasaran Produk Jauh Lebih Luas

Dengan bantuan teknologi maka kamu tidak perlu khawatir jika nantinya daganganmu itu tidak laku! Hal ini tidak lain karena kamu bisa memasarkan produkmu hanya dengan menggunakan media sosial saja. Nantinya bukan tidak mungkin jika kamu akan mendapatkan calon konsumen yang berasal dari luar daerah, menarik bukan?

Dengan adanya fungsi digital marketing sendiri akan membuat Anda terus berkembang dan lebih mudah untuk menggaet pangsa pasar. Secara tidak langsung program marketing tersebut bisa langsung menyasar pada beberapa kalangan segmentasi yang telah ditetapkan. Memanfaatkan digital marketing adalah keputusan terbaik untuk memperluas penyebaran penjualan yang terjadi.

Anggaran Biaya Promosi Lebih Hemat

Manfaat lain yang bisa kamu dapatkan tidak lain yaitu anggaran biaya promosi produkmu menjadi jauh lebih irit. Hal tersebut disebabkan karena kamu hanya membutuhkan koneksi internet dan juga komputer maupun laptop saja untuk memasarkannya. Tidak seperti dulu, dimana media pemasarannya masih menggunakan kertas yang bisa memakan banyak biaya!

Mendekatkan dengan konsumen

Hal terpenting dalam memanfaatkan media digital tersebut adalah membuat brand lebih dekat dengan konsumen. Ini merupakan suatu hal yang sangat penting dan harus diperhatikan. Karena kedekatan anda dengan konsumen tersebut akan memberikan tempat brand pada perspektif calon pembeli.

Selain itu, kedekatan dengan konsumen melalui media digital tersebut tentu akan membuat anda lebih mudah mengamati. Sebagai pelaku bisnis baik yang kecil ataupun besar pastinya wajib memiliki berbagai media digital saat ini yang digunakan calon pembeli. Agar bisa memberikan positioning yang tepat pada merek atau brand yang anda kembangkan.

Program marketing berjalan cepat

Tidak perlu menunggu lama, program marketing ini akan berjalan lebih cepat dan menghasilkan keuntungan. Anda bisa langsung melihat feedback dari media digital tersebut. Pemanfaatan media digital ini sangatlah penting dan harus dipergunakan.

Agar nantinya Anda bisa mendapatkan peluang terbaik dan juga implementasi program marketing dengan efektif. Selain itu berbagai cara bisa dikembangkan dan mampu mengemas program jadi lebih interaktif. Karena dengan adanya feedback secara langsung tentunya Anda bisa mengenal konsumen lebih dalam.

Dengan adanya elemen digital marketing, pastinya akan mendapatkan biaya lebih murah. Apalagi jika nantinya sebelum eksekusi program marketing tersebut dilakukan sudah berdasarkan pada data riset yang sesuai. Sehingga biaya hingga tujuan dari program marketing tersebut bisa dicapai secara mudah.

Setelah anda mengetahui beberapa manfaat dari digital marketing, pastinya sangat penting bagi anda untuk memanfaatkannya dalam proses penjualan produk ataupun jasa dari bisnis yang dimiliki. Jadi manfaatkan media digital marketing secara tepat agar lebih efektif dalam menyesal calon pembeli!

5 Macam Media Pemasaran Digital

Banyak pebisnis maupun pengusaha yang memanfaatkan kelima media yang ada di bawah ini untuk memasarkan produknya secara online. Hal tersebut tidak lain karena kelima media pemasaran digital tersebut sangat membantu meningkatkan penjualan produk, mau tahu apa saja?

Instagram

Rekomendasi media pertama yang bisa kamu pilih tidak lain yaitu Instagram. Banyak sekali fitur yang dimiliki oleh sosial media yang satu ini. Dengan begitu, kamu bisa memanfaatkannya sebaik mungkin untuk menarik calon pembeli nantinya.

Kamu harus mempunyai akun Instagram untuk memasarkan produkmu supaya nantinya penjualan produkmu semakin meningkat. Hal ini tidak lain karena Instagram merupakan tempat semua orang membagikan feed foto maupun video secara real time.

Facebook

Mirip seperti Instagram, Facebook juga menjadi salah satu media yang bisa kamu pilih untuk memasarkan produkmu. Hal tersebut tidak lain karena sampai saat ini jumlah pengguna Facebook sudah semakin banyak. Untuk itu kamu bisa memanfaatkan peluang tersebut untuk meningkatkan penjualan produk bisnismu sendiri bukan?

Jangan salah, kamu tidak boleh menyepelekan sosial media yang satu ini ya! Mengingat hampir seluruh orang yang ada di dunia berselancar di dunia maya tersebut.

WhatsApp

Media sosial lainnya  yang bisa kamu gunakan tidak lain yaitu WhatsApp. Sama halnya dengan Facebook, WhatsApp juga telah diunduh dan digunakan oleh banyak orang di seluruh dunia. Dengan menggunakan media sosial yang satu ini tentunya kamu bisa memperoleh traffic penjualan yang sangat tinggi nantinya.

Apalagi, kamu juga bisa menggunakan aplikasi khusus bernama WhatsApp Business yang digunakan untuk penjualan produk. Tidak sedikit para  pengusaha maupun pebisnis yang menggunakan akun WhatsApp tersebut untuk mencapai target yang telah ditentukan.

Google Ads

Layanan dari pihak Google yang tidak boleh kamu lewatkan mulai dari sekarang tidak lain yaitu Google Ads. Dimana layanan yang satu ini kerap menjadi incaran bagi para pengusaha maupun pebisnis. Hal tersebut tidak lain karena Google Ads merupakan sebuah jasa periklanan yang sangat besar di seluruh dunia.

Menariknya lagi, kamu bisa memanfaatkan Google Ads ini dengan membuat konten yang berkualitas. Tentunya konten tersebut harus menggunakan standar SEO supaya bisa ditemukan oleh calon konsumen dengan lebih mudah. Pastikan juga bahwa kamu sudah menggunakan keyword alias kata kunci yang tepat untuk produk yang kamu jual tadi.

Marketplace

Terakhir, kamu bisa menggunakan berbagai macam marketplace untuk menawarkan produk yang dijual tadi. Ada banyak sekali jenis marketplace  yang bisa kamu pilih. Beberapa diantaranya tidak lain yaitu Shopee, Lazada, JD id, Tokopedia, Bukalapak, dan berbagai macam jenis marketplace yang lain.

Biasanya, ketiga poin diatas tadi merupakan media yang paling banyak digunakan  untuk berjualan online. Tetapi kamu cukup memilih salah satu dari sekian banyak jenis marketplace  yang telah dijabarkan tadi tentunya. Dengan begitu, kamu bisa melakukan strategi promosi bisnis yang jauh lebih bagus lagi tentunya.

Satu hal yang harus kamu ingat untuk memperluas calon konsumenmu tidak lain yaitu dengan membuat toko offline sendiri tentunya. Sebab, toko offline juga sama pentingnya dengan yang online.

Kelima macam media pemasaran yang telah diulas di atas tadi tentunya mampu mempromosikan usaha milikmu. Bahkan, kamu juga  bisa membangun hubungan antar konsumen dengan melalui media tadi lho! Jika hubungan yang baik antar konsumen tersebut terus dipupuk maka bukan tidak mungkin apabila nantinya dia akan menjadi pelanggan yang setia melalui media pemasaran digital.

Baca Juga :Tren Digital Marketing 2022, Pemilik Bisnis di Indonesia Wajib Adaptasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *