Breaking News

google search console-diginews

Google Search Console, Kenali dan Ini Panduan Lengkapnya

Google Search Console merupakan alat dari Google yang berguna untuk membantu meningkatkan performa website. Tools ini tersedia secara gratis dari pihak Google.

Cara kerjanya, pemilik website dapat melakukan identifikasi pada kinerja situs webnya. Misalnya ada domain yang melakukan backlink pada website, maka Anda bisa mengetahuinya.

Menginput URL agar muncul di beranda Google waktu kita cari, serta masih banyak fungsinya terkait performa situs web pengguna.

Manfaat dari Google Search Console

Seperti informasi sebelumnya, secara umum manfaat penggunaan tools ini adalah sebagai alat identifikasi situs website. Yang mana nantinya pemilik bisa melakukan berbagai hal mendukung agar trafik website bisa naik.

Lantas, apa saja yang bisa Google Search Console lakukan untuk identifikasi website tersebut? Berikut uraiannya.

1. Menemukan Kata Kunci yang Tepat

Kata kunci yang tepat dapat meningkatkan kinerja situs web hasil pencarian. Hampir semua pengguna internet melakukan pencarian lewat Google dengan berbagai macam kata kunci.

Oleh sebab itu bisa pakai Google Search Console sebagai pencari kata kunci yang pas. Alat ini juga memberi tahu terkait website Anda muncul dalam pencarian lewat kata kunci apa saja.

Serta berapa banyak website diklik dari hasil pencarian tersebut. Sehingga dari sini bisa melihat seberapa efektif kata kunci untuk SEO pada website.

2. Melakukan Identifikasi pada Halaman Terpopuler

Selain itu tools ini juga bisa mengidentifikasi suatu halaman website mana yang mendapatkan pengunjung banyak.

Seringkali pengurutannya berdasarkan pada seberapa banyak klik pada halaman tersebut, berapa kali dilihat dari SERP, dan pada urutan keberapa muncul dengan kata kunci pencarian tertentu.

3. Melihat Pengunjung

Selain itu Search Console akan membantu untuk mengecek dari mana saja datangnya pengunjung ke website.

Dengan demikian pemilik web bisa memahami dan mengidentifikasi customer. Manfaatnya untuk membuat target pasar yang tepat.

Google Search Console

4. Melakukan Identifikasi Perangkat yang Pengunjung Pakai

Tools ini juga bisa melakukan identifikasi perangkat yang pengunjung gunakan saat masuk ke website. Apakah mereka kebanyakan memakai perangkat seluler atau desktop.

5. Melakukan Pemeriksaan Terhadap Kompatibilitas Perangkat

Situs website akan terlihat dengan baik ketika muncul pada tampilan dekstop. Namun ternyata belum tentu baik jika melihatnya pada tampilan perangkat ponsel.

Apalagi mayoritas pengguna internet di Indonesia memakai ponsel sebagai alat untuk berselancar di dunia maya. Hal ini tentunya perlu untuk membuat tampilan website kompatibel di berbagai perangkat.

Google Console ini bisa membantu untuk melihat kinerja website pada perangkat mobile lebih akurat. Melalui fitur Mobile Usability pengguna dapat melakukan berbagai langkah meningkatkan kinerja website pada ponsel.

6. Cek Backlink yang Menautkan Situs Anda

Salah satu bagian terpenting dalam SEO adalah adanya backlink. Merupakan alat ukur yang bisa meningkatkan suatu peringkat pada situs website melalui hasil pencarian.

Google Console ini akan membantu untuk mencari tahu website yang sudah menggunakan tautan ke situs Anda. Selain itu, terkait juga halaman mana yang banyak mendapatkan backlink.

7. Keamanan Website

Keamanan suatu situs website adalah hal penting yang kerap kali menjadi sasaran kejahatan digital. Entah blog, website, toko online, dan sebagainya.

Tentunya semua pengguna website ingin aman dari kebobolan data dan permasalahan keamanan lain. Dengan menggunakan Google Search Console akan membantu untuk melakukan deteksi dini terkait masalah keamanan.

Nantinya akan ada peringatan jika terjadi sesuatu. Sehingga lebih cepat melakukan perbaikan sebelum orang lain mengetahuinya.

8. Mengirimkan Peta Situs

Gunakan peta situs agar Google lebih mudah dalam melakukan crawling pada situs website. Selain itu bisa melakukan identifikasi web dengan lebih cepat.

Inilah fungsi dasar yang pastinya sudah sedari awal kita terapkan. Supaya situs web yang sudah kita input muncul di hasil pencarian Google.

9. Memeriksa Link Bermasalah

Selain melakukan pemeriksaan website yang melakukan backlink, juga bisa melakukan deteksi link bermasalah. Dengan memeriksa link yang bermasalah dan memperbaiki akan bermanfaat untuk memberikan kenyamanan pada pengunjung.

Baca Juga: Google Core Update: Semua yang Perlu Anda Tahu

Cara Memasukkan Website ke Google Console

Untuk bisa memanfaatkan Google Search Console maka harus menambahkan terlebih dahulu website ke dalam tools tersebut. Berikut ini langkah memasukkan website ke dalam Google Console.

  1. Masuk dengan akun Google;
  2. Buka alamat https://search.google.com/search-console/about;
  3. Selanjutnya pilih tambah properti dan pilih situs web;
  4. Kemudian pilih website lewat menu drop-down dengan menambahkan URL website. Pastikan untuk menuliskan URL yang sama dengan yang biasanya muncul di browser;
  5. Selanjutnya klik lanjutkan;
  6. Lakukan pemilihan cara untuk verifikasi yang Anda inginkan. Cara tersebut adalah tag HTML, kode tracking Google Analytics, upload HTML atau menyediakan nama domain;
  7. Lakukan penambahan domain dengan terpisah. Jika website sudah mendukung menggunakan versi http:// dan https:// maka bisa menambahkan keduanya dengan terpisah.

Itulah beberapa cara untuk memasukkan website ke dalam Google Search Console. Selanjutnya adalah panduan penggunaan Google Console.

Panduan Pemakaian Google Console

Apabila proses menambahkan website ke dalam Google Console sudah berhasil, maka bisa melanjutkan langkah berikutnya. Yakni terkait panduan penggunaan tools ini.

1. Mengenali Istilah yang Ada pada Google Console

Penting bagi pengguna untuk mengenali berbagai istilah yang ada pada Google Console. Istilah-istilah tersebut yaitu sebagai berikut ini.

  1. Klik, saat pengguna melakukan klik pada suatu link dan keluar dari pencarian Google. Seperti itu merupakan satu klik. Bahkan jika kembali lagi namun dengan link yang sama juga terhitung satu klik;
  2. Impression, URL yang muncul pada hasil pencarian;
  3. Click Through Rate (CTR), jumlah klik website dari hasil pencarian.

2. Menentukan Negara untuk Penargetan

Hal ini berkaitan dengan target audiens yang menjadi sasaran website. Apabila memilih menargetkan suatu negara, berarti pilih negara tersebut. Meski demikian bukan berarti tidak terlihat di negara lain.

Jika masih relevan, maka website juga bisa muncul di negara lain. Intinya Google akan memprioritaskan penargetan pada audiens.

3. Menambahkan XML Sitemap

Berguna untuk memberitahu terkait halaman yang ada di website pada mesin pencarian. Lebih mudahnya meningkatkan kinerja mesin pencari menemukan website Anda dengan cepat.

4. Masuk ke Tools Google Console dan Google Analytics

Menghubungkan kedua tools ini akan membantu Anda untuk menganalisis dengan lebih akurat. Sehingga pengguna bisa mendapatkan hal baru terkait kata kunci dan konten yang paling tepat.

5. Mencari Permasalahan Pencarian

Temukan dan perbaiki masalah terkait pengindeksan. Pasalnya hal tersebut dapat mempengaruhi peringkat website pada mesin pencarian Google.

Temukan error yang terjadi pada menu Coverage – Index. Dari menu tersebut akan membantu pengguna menemukan error dengan mendapatkan peringatan.

6. Mendeteksi Kata Kunci Populer

Cek kata kunci yang populer dan banyak orang cari untuk membuat konten pada website Anda. Cara mencarinya bisa melalui menu tab bagian performance. Selanjutnya bisa melihat pada grafiknya manakah yang paling populer.

7. Melakukan Optimasi Kata Kunci

Dengan menemukan kata kunci yang tepat selanjutnya lakukan optimasi kata kunci. Klik menu performa – pilih ikon filter – pilih posisi.

Filter kata kunci dengan posisi rata-rata lebih besar dari 7. Selanjutnya klik selesai.

8. Melakukan Evaluasi Konten

Setelah melakukan tugas meningkatkan kinerja website, perlu juga untuk melakukan evaluasi. Cek, apakah kinerja yang sudah Anda lakukan dapat meningkatkan traffik.

Langkahnya adalah dengan melakukan cek kinerja pada setiap halaman yang sudah Anda buat.

Caranya dengan buka menu performa – klik halaman – pilih situs web yang Anda inginkan – klik Query. Maka selanjutnya akan muncul kata kunci yang menghasilkan.

9. Deteksi Sumber Backlink

Lakukan pendeteksian terhadap web yang sudah melakukan backlink kepada web Anda. Dengan mengetahuinya maka bisa melihat konten-konten milik mereka. Siapa tahu bisa menjadi sumber backlink lagi di kemudian hari.

10. Meningkatkan Kualitas Internal Link

Penting juga internal link bagi peningkatan kualitas website. Pasalnya bisa membantu mesin pencari untuk memahami keterkaitan isi pada tiap halaman.

Caranya dengan melakukan klik pada menu TautanTautan Internal. Selanjutnya dapatkan laporan terkait halaman situs web Anda.

Demikian berbagai informasi terkait Google Search Console, semoga bisa memberikan manfaat dan bisa mengaplikasikannya.

Baca Juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *