Beberapa pengguna internet bertanya-tanya mengenai suatu cara yang bisa dilakukan untuk memperoleh penghasilan tambahan tanpa harus mengeluarkan banyak usaha. Jawabannya adalah program afiliasi terbaik. Program ini sangat mudah untuk diikuti tapi tetap sangat menguntungkan.
Keuntungan yang akan Anda peroleh bisa lebih besar kalau Anda mempunyai kepandaian dalam memasarkan produk. Kalau Anda tertarik untuk mencoba program afiliasi dan mendapatkan penghasilan ekstra, ada berbagai rekomendasi program afiliasi yang bisa Anda ikuti.
Program Afiliasi Terbaik
Afiliasi merupakan suatu program yang bisa membantu Anda memperoleh komisi. Ada syarat yang harus Anda penuhi, yaitu Anda perlu membuat orang lain menggunakan atau membeli suatu produk tertentu. Jadi Anda perlu mengiklankan produk hingga berhasil mendapatkan pembeli.
Komisi yang akan Anda peroleh dari program afiliasi bisa bervariasi, tergantung pada kebijakan setiap program yang Anda pilih. Program mana yang paling bagus untuk mengumpulkan penghasilan tambahan? Ini dia beberapa rekomendasi yang sebaiknya Anda coba terlebih dahulu.
1. Affiliate marketing Bukalapak
Bukalapak menawarkan affiliate program bagi website review, blogger, serta berbagai situs web yang lainnya. Cara kerja affiliate program sangat sederhana. Afiliator Bukalapak wajib melakukan pendaftaran terlebih dahulu kemudian melakukan verifikasi.
Kemudian, salah satu program afiliasi terbaik ini akan menyediakan link afiliasi. Anda perlu menggunakan link tersebut untuk keperluan promosi serta untuk mengecek ada berapa banyak transaksi yang sukses dilakukan.
Fitur yang ditawarkan oleh program Bukalapak ini cukup lengkap. Ada dynamic banner, product search box, dan link generator. Semuanya bisa langsung Anda pasang di situs web milik pribadi.
2. Affiliate partner Tiket.com
Program afiliasi terbaik yang berikutnya adalah untuk para pemilik blog dan website dengan niche entertainment atau pariwisata. Tiket.com sudah sangat terkenal di kalangan masyarakat Indonesia. Inilah yang membuat banyak pemilik blog dan website tertarik untuk ikut affiliate partner Tiket.com.
Bagaimana cara kerja program yang satu ini? Anda sebagai affiliate marketing hanya perlu melayani booking hotel, penjualan tiket pesawat, dan lain sebagainya. Setelah Anda mendaftar, Tiket.com akan menyediakan Application Programming Interface (API) untuk situs web Anda.
API tersebut langsung terhubung dan bisa melayani penjualan tiket kereta api, tiket pesawat, serta voucher hotel yang telah disediakan oleh Tiket.com.
3. Program afiliasi Zalora
Zalora merupakan salah satu ecommerce yang sangat besar dan terkenal di Indonesia. Ecommerce yang satu ini hanya menawarkan berbagai produk fashion. Sehingga program afiliasi yang disediakan oleh Zalora sangat cocok untuk para pemilik situs web dengan niche lifestyle atau fashion.
Jika Anda memutuskan untuk ikut program afiliasi terbaik yang satu ini, Anda perlu menampilkan iklan Zalora. Ketika customer membeli suatu produk melalui iklan tersebut, Anda akan segera memperoleh komisi yang berasal dari penjualan tersebut.
Zalora akan mempersiapkan materi iklan berupa voucher, banner, onsite deals, product feed, dan deep link untuk Anda. Gunakan semua atau pilih beberapa untuk disisipkan di situs web Anda.
4. Amazon affiliate program
Perusahaan ecommerce lain yang sangat besar dan terkenal adalah Amazon. Ecommerce ini juga menyediakan program afiliasi bagi para pemilik situs web. Daftar terlebih dahulu kemudian pilih produk yang akan dipromosikan di blog atau situs web Anda.
Keuntungan dari transaksi akan dihitung melalui link yang sudah terpasang di situs web Anda. Di setiap penjualan produk, Anda akan mendapatkan komisi sebesar 10%. Tapi Anda perlu memperhatikan kategori produk yang akan dijual. Setiap kategori mempunyai persentase komisi yang bervariasi.
Sebagai contoh, beberapa produk kecantikan menawarkan komisi sampai 10%. Kategori lain seperti peralatan dapur atau buku hanya menawarkan komisi sebesar 5% saja.
5. Program afiliasi Shopee
Rekomendasi program afiliasi terbaik berikutnya ditawarkan oleh Shopee, ecommerce paling banyak digunakan di Indonesia. Shopee sendiri menjual berbagai jenis produk. Anda bisa mempromosikan berbagai produk yang ada di Shopee dengan ikut program afiliasi.
Program yang ditawarkan oleh Shopee dipersiapkan khusus untuk para content creators. Untuk ikut program afiliasi terbaik yang satu ini, Anda perlu mempromosikan berbagai produk Shopee di akun media sosial Anda, seperti Facebook, Instagram, TikTok, YouTube, serta situs web atau blog.
Anda akan memperoleh custom link khusus untuk afiliasi setelah proses pendaftaran berhasil. Sebarkan custom link tersebut agar Anda bisa mendapatkan komisi jika orang lain belanja di Shopee melalui link tersebut.
6. Google Workspace affiliate program
Perusahaan raksasa yang sangat dibutuhkan oleh para pengguna internet, Google, juga punya program afiliasi. Beberapa produk yang termasuk dalam affiliate program Google Workspace termasuk Drive, Google Meet, Gmail, dan sebagainya.
Para afiliator dari program afiliasi terbaik yang satu ini akan mendapatkan banner eksklusif serta link referral yang bisa digunakan untuk keperluan promosi di mana saja. Anda bisa memperoleh komisi setiap kali ada orang yang mendaftar paket layanan Google Workspace.
Persentase komisi untuk para afiliator bervariasi, tergantung di negara mana Anda mengikuti program tersebut. Di Indonesia, tarif dasar untuk komisi program afiliasi ini adalah:
Jenis Program | Tarif Komisi Dasar |
Business Starter | Rp 72.000 untuk setiap pengguna |
Business Standard | Rp 174.000 untuk setiap pengguna |
Business Plus | Rp 334.000 untuk setiap pengguna |
7. Program afiliasi terbaik Shopify
Shopify juga merupakan salah satu ecommerce yang menyediakan program afiliasi. Ada banyak sekali produk yang tersedia di Shopify, seperti alat pembuat logo, aplikasi untuk toko online, serta generator untuk nama bisnis yang bagus. Program afiliasi ini disediakan untuk berbagai platform, termasuk blog.
Berapa komisi yang akan Anda peroleh dengan mengikuti program afiliasi ini? Jumlah komisinya bervariasi, tergantung pada jenis layanan yang berhasil Anda jual. Misalnya jika Anda menjual paket standar, komisi yang akan Anda peroleh adalah sekitar Rp 830.000.
Dan kalau Anda berhasil menjual produk Shopify Plus, komisi yang bisa Anda peroleh adalah sebesar $ 2000 atau setara dengan Rp 28 juta. Menarik sekali kan?
8. Agoda affiliate marketing
Program afiliasi terbaik yang berikutnya ditawarkan oleh Agoda, salah satu platform booking hotel, tiket pesawat, dan apartemen. Untuk ikut program afiliasi yang satu ini, Anda perlu melayani penjualan berbagai jenis produk Agoda. Bahan promosi yang tersedia mencakup link teks.
Link teks akan terhubung langsung ke halaman inventaris. Anda juga bisa menggunakan tool khusus untuk membuat suatu menu transaksi serta menampilkan penawaran terbaru. Tool ini juga bisa dipakai untuk mempermudah pengunjung situs web Anda menemukan hotel impian secara langsung.
Agoda menawarkan komisi yang cukup menggiurkan, yaitu hingga 60%. Tapi tentu saja persentase komisi akan berbeda-beda tergantung pada produk yang berhasil Anda jual.
Masih tertarik untuk ikut salah satu program afiliasi terbaik dari berbagai perusahaan ternama nasional maupun internasional? Pastikan untuk memahami ketentuannya sebelum memutuskan untuk mendaftar.
Baca Juga: Cara Mudah Mendapatkan Uang dari Menulis